Senin, 14 November 2011

SAYUR MEGONO

Bahan :
1 butir kelapa setengah tua, kupas, parut memanjang
2 cm lengkuas, memarkan
1 lembar daun salam
1 buah (100 gr) batang kecombrang, iris halus
400 gr nangka muda, cuci bersih, rebus setengah matang, cincang halus
100 gr daun melinjo muda, iris halus

Bumbu, haluskan :
4 buah cabai merah
6 siung bawang putih
4 cm kencur
6 lembar daun jeruk purut
1 sdm gula merah sisir
1 sdt terasi, goreng
1 sdt garam

Cara membuat :
1. Campur kelapa parut dengan kengkuas, daun salam, batang kecombrang dan bumbu halus, aduk rata
2. Kukus dalam dandang panas selama 30 menit hingga matang, angkat
3. Campur bersama nangka dan daun melinjo, aduk rata, sajikan

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda