Kamis, 10 November 2011

STIK SAPI

Bahan :
2 potong @ 250 gram daging sirlon steak
2 sendok makan mentega

Perendam :
3 sendok makan kecap inggris
1/2 sendok teh mustrad
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica hitam bubuk
50 gram saus tomat

Bahan Saus :
Mentega dari menggoreng daging
1/8 sendok teh gula pasir
1/2 bawang bombay cincang
1 siung bawang putih cincang
1 sendok makan tepung terigu
200 ml kaldu
1 sendok makan kecap manis
1 sendok makan saus tomat
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok pala bubuk
1/4 sendok teh garam

Pelengkap :
300 gram kentang digoreng
150 gram wortel direbus
50 gram buncis direbus

Cara membuat :
1. Lumuri sirloin steak dengan bumbu perendam, diamkan 30 menit.
2. Panaskan mentega, goreng daging sampai dengan matang sambil dibolak balik.
3. Buat saus : Panaskan mentega dari daging, masukan bawang bombay, sampai dengan layu.
4. Tambahkan tepung terigu aduk sampai dengan kental. Tuang kaldu sedikit-sedikit, sambil diaduk hingga
    licin. Bumbu kecap manis, kecap inggris, saus tomat, merica, pala dan garam, aduk sampai matang.
5. Tuangkan ke atas steak sajikan dengan pelengkap.

Label:

0 Komentar:

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda